Bupati Sangihe Ikuti Orientasi Kepala Daerah di Rindam IV Diponegoro

Bupati Kabupaten Kepulauan Sangihe, Michael Thungari.
SIGAPNEWS.CO.ID | SEMARANG – Bupati Kepulauan Sangihe, Michael Thungari, bersama seluruh kepala daerah lainnya, mengikuti orientasi di Resimen Induk Kodam (Rindam) IV Diponegoro, Semarang, Jawa Tengah. Dalam unggahan di akun media sosialnya, ia membagikan momen saat para kepala daerah melanjutkan kegiatan ke Wisma Sumbing menggunakan bus.
"Sore ini seluruh kepala daerah kumpul di Rindam IV Diponegoro, belajar lagu dan yel-yel. Mohon doanya biar bisa melaksanakan orientasi dengan baik," tulis Michael dalam unggahannya.
Kegiatan ini merupakan bagian dari program pembekalan bagi para kepala daerah guna meningkatkan wawasan kepemimpinan serta pemahaman terhadap tugas pemerintahan dan kebangsaan. Dalam foto yang beredar, terlihat para kepala daerah mengenakan seragam loreng khas TNI sebagai bagian dari pelatihan tersebut.
Orientasi ini menjadi momen penting bagi kepala daerah untuk memperkuat jiwa kepemimpinan dan semangat kebersamaan dalam menjalankan amanah masyarakat.(*)
Editor :Iskandar